BerandaLifestyleResepResep Putu Ayu Hijau Kukus Kelapa Sederhana

Resep Putu Ayu Hijau Kukus Kelapa Sederhana

Putu ayu merupakan kue tradisional yang dibuat dengan cara dikukus. Bertekstur empuk dengan aroma pandan dan rasanya yang manis gurih bertabur kukusan kelapa parut membuat kue ini cocok menjadi teman minum teh atau kopi bareng keluarga.

Sebagian besar resep kue putu ayu klasik menggunakan paduan pandan dan daun suji untuk memberi warna hijau dan aroma yang khas. Namun kini, ada beragam variasi resep putu ayu seperti putu ayu bihun, putu ayu gula merah, putu ayu pelangi, putu ayu singkong, dan sebagainya.

Terlepas dari bahan, paduan warna, dan cara membuatnya, yang pasti banyak orang mencari resep putu ayu yang empuk dan lembut, serta anti gagal. Tentunya cara membuat adonan putu ayu menjadi kunci utama untuk mendapatkan hasil terbaik.

Nah, resep putu ayu hijau kali ini cukup sederhana dengan bahan-bahan yang mudah ditemukan seperti tepung terigu, santan, gula, dan telur. Sedangkan untuk cara penyajian dapat dilakukan sesuai selera, apakah dicetak per cup atau dikukus dalam loyang besar lalu dipotong-potong.

Berikut resep putu ayu hijau kukus kelapa sederhana dan cara membuat selengkapnya.

Resep Putu Ayu Hijau Kukus Kelapa Sederhana

  • Prep Time : 20 menit
  • Active Time : 30 menit
  • Total Time : 50 menit
  • Course : Dessert
  • Cuisine : Indonesia
  • Yield : 20 potong
  • Calories : 26kcal (fatsecret: 1 buah – Kalori 31% lemak, 57% karbo, 12% protein)

Bahan Putu Ayu

  • 200 gram Tepung terigu protein rendah atau sedang (seperti Segitiga Biru)
  • 200 gram Gula pasir
  • 170 ml Santan
  • 2 butir Telur
  • 1/2 sendok teh SP
  • 1/2 sendok teh Garam
  • Minyak sayur secukupnya

Bahan pewarna hijau putu ayu

  • 7 lembar Daun suji
  • 3 lembar Daun pandan
  • Air secukupnya

Bahan topping putu ayu

  • 1/2 butir Kelapa parut

Instruksi Cara Membuat

Cara persiapan pewarna hijau dan topping putu ayu

  1. Cuci bersih daun suji dan pandan. Potong-potong, lalu di tumbuk atau di blender dengan menambahkan sedikit air.
  2. Peras daun suji dan pandan yang sudah diblender, ambil airnya.
  3. Bubuhkan sedikit garam pada kelapa parut, aduk rata.

Cara membuat putu ayu hijau kukus kelapa

  1. Rebus santan dan cairan pewarna hijau hingga mendidih. Sisihkan hingga dingin.
  2. Kocok gula, telur, SP, dan garam dengan mixer hingga mengembang (sekitar 15 menit).
  3. Masukkan terigu dan santan secara bergantian, aduk hingga tercampur rata.
  4. Olesi loyang dengan minyak sayur.
  5. Masukkan kelapa parut. Tekan-tekan hingga merata di dasar loyang.
  6. Tuang adonan putu ayu. Kukus selama kurang lebih 30 menit hingga matang.
  7. Angkat dan keluarkan dari cetakan.
  8. Putu ayu siap disajikan.

Tips Membuat Putu Ayu Anti Gagal

Sebagai tips cara membuat putu ayu yang anti gagal, pastikan mengocok adonan telur hingga benar-benar mengembang dan kaku supaya tidak drop saat dicampur dengan tepung terigu dan campuran santan dan cairan pewarna.

Sedangkan agar putu ayu lebih tahan lama, topping parutan kelapa dapat dikukus terlebih dahulu agar tidak mudah basi.

Selamat mencoba!

Baca berita pilihan Resepbyta.com lainnya di: "Google News"
Alena Bianca
Alena Bianca
Senang kuliner, traveling dan memasak, saya ingin berbagi pengalaman melalui tulisan di blog resepbyta.com
RELATED ARTICLES

Popular