BerandaLifestyleResepResep Siomay Ikan Kukus Sederhana Untuk Jualan

Resep Siomay Ikan Kukus Sederhana Untuk Jualan

Siomay ikan tenggiri yang disajikan dengan bumbu kacang terbilang merupakan varian siomay khas Indonesia. Pasalnya, jenis siomay ini berbeda dari resep awalnya yang konon berasal dari Mongolia Dalam.

Berbeda dengan resep siomay a la Tiongkok yang tergolong salah satu jenis dim sum populer, siomay ikan yang kerap disebut sebagai siomay Bandung ini umumnya terbuat dari ikan tenggiri dan dilengkapi beragam bahan tambahan seperti kentang, kol, tahu, pare, hingga telur ayam.

Meskipun cara membuat siomay terbilang sederhana, namun dibutuhkan resep yang tepat agar menghasilkan tekstur siomay yang empuk, kenyal, dan enak rasanya. Tentunya kesegaran bahan yang digunakan juga memegang peranan penting.

Selain itu, cara membuat bumbu kacang juga menjadi faktor penting yang bisa membuat seorang penjual siomay lebih unggul dibandingkan lainnya. Bahkan tidak jarang rasa bumbunya yang lezat membuat seorang penjual siomay di pinggir jalan memiliki lebih banyak pelanggan dibandingkan yang membuka usaha serupa di ruko.

Nah… bagi yang ingin mencoba membuat sendiri, berikut resep siomay ikan kukus sederhana ala rumahan dilengkapi cara membuatnya step-by-step.

Resep Siomay Ikan Kukus Sederhana

  • Prep Time : 45 menit
  • Active Time : 45 menit
  • Total Time : 90 menit
  • Course : Main Course
  • Cuisine : Indonesia
  • Yield : 5 porsi
  • Calories : 41kcal

Bahan dan Bumbu

Bahan Siomay

  • 500 gram Daging ikan tenggiri giling
  • 200 gram Tepung sagu
  • 2 sendok makan Tepung terigu serbaguna
  • 1 buah Labu siam ukuran besar (+/- 300 gram)
  • 1 batang Daun bawang
  • 2 butir Telur ayam
  • 1 sendok makan Minyak wijen
  • 1 sendok teh Garam
  • 1/2 sendok teh Gula pasir
  • 1/2 sendok teh Lada putih bubuk

Bumbu Halus

  • 7 siung Bawang merah
  • 5 siung Bawang putih

Bahan Bumbu Kacang

  • 500 gram Kacang tanah
  • 7 siung Bawang putih
  • 5 buah Cabe merah
  • 10 buah Cabe rawit merah
  • 10 buah Daun jeruk
  • 5 sendok makan Gula merah
  • 2 sendok teh Asam jawa
  • 2 sendok teh Garam
  • 1 sendok teh Kaldu ayam bubuk
  • 750 ml Air putih
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan pelengkap

  • 5 buah Kentang
  • 7 lembar Kol
  • 2 buah Tahu putih
  • 7 lembar Kulit pangsit
  • Kecap manis
  • Jeruk limau

Instruksi Cara Membuat

Persiapan

  1. Kupas labu siam. Parut kasar.
  2. Iris tipis daun bawang. Haluskan bumbu halus.
  3. Kupas kentang. Belah menjadi dua bagian, kerat bagian tengahnya hingga berlubang.
  4. Bersihkan kol. Rebus sebentar. Angkat dan tiriskan.
  5. Belah tahu putih menjadi 8 bagian. Kerat satu sisinya hingga berlubang.

Cara membuat siomay ikan kukus

  1. Campur semua bahan siomay dan bumbu halus. Aduk hingga rata.
  2. Isi kentang, kol, tahu, dan kulit pangsit dengan adonan siomay. Sisihkan.
  3. Jika adonan bersisa, bentuk dengan menggunakan sendok dan letakkan di atas kukusan yang telah diolesi minyak.
  4. Kukus kentang, kol, tahu, dan siomay hingga matang (sekitar 30 menit).

Cara membuat bumbu kacang

  1. Panaskan minyak. Goreng kacang hingga matang. Angkat dan tiriskan.
  2. Haluskan kacang tanah goreng, bawang putih, cabe merah, dan cabe rawit.
  3. Tambahkan sedikit air pada asam jawa. Sisihkan.
  4. Panaskan sedikit minyak. Masak sebentar campuran kacang, bawang, dan cabe yang telah dihaluskan.
  5. Masukkan daun jeruk. Aduk rata.
  6. Masukkan gula merah, air asam jawa, garam, dan kaldu bubuk. Tuang air sedikit demi sedikit hingga bumbu kacang mengental.
  7. Masak terus hingga bumbu kacang berminyak. Koreksi rasa.

Cara penyajian siomay ikan kukus

  1. Potong siomay sesuai selera. Tata di atas piring.
  2. Sirami dengan bumbu kacang. Tambahkan kecap manis dan perasan jeruk limau.
  3. Siomay ikan kukus siap disajikan.

Tips

Tingkat kesegaran ikan tenggiri akan mempengaruhi kualitas rasa gurih pada siomay. Selain ikan tenggiri, bisa juga menggunakan daging ayam atau udang.

Untuk bahan pelengkap, boleh ditambahkan pare dan telur ayam rebus sesuai selera. Sementara untuk bumbu kacang, jumlah cabe yang digunakan dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Juga untuk penambahan air putih saat membuat bumbu kacang dapat disesuaikan dengan tingkat kekentalan yang diinginkan. Jika suka, boleh menambahkan sedikit cuka untuk memperkaya rasa.

Selamat mencoba!

Baca berita pilihan Resepbyta.com lainnya di: "Google News"
Alena Bianca
Alena Bianca
Senang kuliner, traveling dan memasak, saya ingin berbagi pengalaman melalui tulisan di blog resepbyta.com
RELATED ARTICLES

Popular