BerandaLifestyleTeknoNetflix Games Rilis Lengkap 5 Game Perdana Termasuk Stranger Things 3

Netflix Games Rilis Lengkap 5 Game Perdana Termasuk Stranger Things 3

Platform layanan nonton streaming, Netflix, secara resmi meluncurkan layanan baru bernama Netflix Games. Layanan ini khusus untuk game berbasis mobile dan bisa dipakai oleh semua pengguna Netflix seluruh dunia termasuk Indonesia secara gratis mulai Rabu, 3 November 2021.

Dalam keterangan resmi di akun medsos resmi @NetflixGeeked, Netflix mengabarkan bahwa Netflix Games baru akan tersedia untuk perangkat berbasis sistem operasi Android. Namun untuk perangkat iOS (iPhone) juga akan segera menyusul.

“Netflix Games akan mulai diluncurkan di aplikasi seluler Netflix. Pertama di Android, menyusul iOS,” kicau @NetflixGeeked.

Layanan Netflix Games Gratis

Yang menarik dari peluncuran Netflix Games adalah layanan ini bisa dimainkan pelanggan Netflix secara gratis alias tanpa dipungut biaya tambahah.

Netflix juga menjamin bahwa game dalam platform ini tak akan dimasukkan iklan atau sistem transaksi dalam game (in-app purchase game).

5 Game Pertama Netflix Games

Aplikasi Netflix Games sementara hanya akan hadir bagi pengguna ponsel pintar. Dalam peluncuran perdana, Netflix Games hadir dengan 5 judul permainan. Berikut lima judul game perdana di Netflix Games:

  • Stranger Things: 1984
  • Stranger Things 3
  • Basketball Shooting Hoops
  • Playing card joker Card Blast
  • Billiards Teeter Up

Cara memainkan game di Netflix Games sangat mudah. Klik saja dulu judul game yang ingin dimainkan, nanti akan diarahkan untuk download langsung aplikasi game tersebut di Google Play Store.

Setelah unduh dan install, selanjutkan klik Play untuk memainkan.

Perangkat Lain Seperti XBox dan Smart TV

Dilansir dari Cnet, walaupun saat ini baru bisa dimainkan di smartphone berbasis Android, namun tidak tertutup kemungkinan Netflix Games juga akan hadir di platform pendukung seperti Xbox, SmartTV, dan PlayStation.

Bagi para petinggi Netflix, sudah saatnya mengembangkan platform selain menayangkan film dan serial orisinal secara live streaming yakni melalui games.

“Hampir satu dekade kami mendorong program orisinal (film dan serial), kami pikir ini waktu yang tepat untuk mempelajari lebih lanjut tentang bagaimana anggota kami menghargai permainan,” tulis Netflix.

Baca berita pilihan Resepbyta.com lainnya di: "Google News"
Renold
Renold
Saya sangat menyukai teknologi. Perkembangan terbaru tentang teknologi selalu saya ikuti dan menulis tentangnya.
RELATED ARTICLES

Popular