BerandaLifestyleResepResep Fuyunghai Telur Spesial Ala Chinese Food Sederhana

Resep Fuyunghai Telur Spesial Ala Chinese Food Sederhana

Fuyunghai atau puyonghai merupakan hidangan berasal dari negara Tionghoa yang terbuat dari olahan telur yang didadar bersama berbagai sayur dan daging, seperti udang, ayam, atau kepiting. Biasanya fuyunghai disajikan bersama saus asam manis atau saus mentega.

Pada umumnya, hidangan ini mudah ditemukan di restoran-restoran chinese food dengan beragam pilihan, ada fuyunghai seafood, fuyunghai ayam, fuyunghai kepiting, dan sebagainya. Bahkan paduan rasa gurih, asam, dan manisnya membuat fuyunghai menjadi salah satu menu populer di restoran Solaria.

Yang menarik, ternyata resep dan cara membuat fuyunghai terbilang praktis dan sederhana, dengan bahan-bahan yang cukup murah dan mudah ditemukan. Oleh karenanya fuyunghai menjadi salah satu alternatif menu hemat namun lezat dan kaya nutrisi yang dapat disajikan untuk keluarga tercinta.

Dari segudang resep yang ada, umumnya banyak yang mencari cara membuat fuyunghai yang simple dengan hasil renyah dan mengembang. Untuk itu ada beberapa tips yang dapat disimak:

Berikut resep lengkap dan cara membuat fuyunghai telur spesial a la chinese food.

Resep Fuyunghai Telur Spesial A la Chinese Food Sederhana

  • Prep Time : 20 menit
  • Active Time : 15 menit
  • Total Time : 35 menit
  • Course : Main Course
  • Cuisine : Chinese
  • Yield : 5 orang
  • Calories : 131kcal

Bahan dan Bumbu

Bahan Utama

  • 2 butir Telur ayam
  • 1 sendok makan Tepung terigu serbaguna
  • 1 sendok makan Tepung sagu
  • 7 ekor Udang basah
  • 25 gram Dada ayam fillet
  • 1/4 buah Kol
  • 1 buah Wortel
  • 1 batang Daun bawang
  • 2 siung Bawang merah
  • 2 siung Bawang putih
  • 1/2 sendok teh Garam
  • 1/2 sendok teh Lada putih bubuk
  • 1/4 sendok teh Penyedap
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan saus mentega

  • 1/2 buah Bawang Bombay
  • 2 siung Bawang putih
  • 3 sendok makan Mentega
  • 1 sendok makan Saus tiram
  • 1 sendok makan Kecap Inggris
  • 1/2 sendok makan Kecap asin
  • 1 sendok makan Saus tomat
  • 1/4 sendok teh Gula pasir
  • 1/2 sendok teh Kaldu ayam bubuk
  • 50 ml Air putih
  • 1/2 sendok Tepung maizena larutkan dengan sedikit air

Instruksi Cara Memasak

Persiapan Bahan dan Bumbu

  1. Haluskan bawang putih dan bawang merah
  2. Kocok telur hingga berbuih. Tambahkan terigu, sagu, garam, lada, dan penyedap, aduk rata.
  3. Cincang kasar udang dan dada ayam fillet.
  4. Parut wortel, iris tipis kol dan daun bawang.
  5. Untuk saus mentega: Iris memanjang bawang bombay dan iris tipis bawang putih. Campur saus tiram, kecap Inggris, kecap asin, dan saus tomat dalam mangkok lalu aduk rata.

Cara Membuat Fuyunghai Telur Spesial

  1. Panaskan sedikit minyak. Tumis bawang merah dan bawang putih yang telah dihaluskan hingga harum.
  2. Masukkan cincangan dada ayam dan udang. Masak hingga matang. Angkat, diamkan sebentar hingga agak dingin.
  3. Masukkan wortel, kol, dan daun bawang ke dalam kocokan telur. Aduk rata.
  4. Masukkan tumisan ayam dan udang ke dalam kocokan telur. Aduk rata.
  5. Panaskan minyak dalam jumlah banyak. Goreng adonan fuyunghai hingga matang. Angkat, sisihkan.
  6. Untuk sausnya, panaskan mentega hingga meleleh. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  7. Tuang campuran saus dan kecap. Tambahkan gula, kaldu ayam bubuk, dan air. Aduk rata.
  8. Tambahkan sedikit larutan maizena agar saus mengental. Aduk rata, koreksi rasa.
  9. Siapkan piring. Taruh gorengan fuyunghai dan sirami dengan sausnya.
  10. Fuyunghai telur spesial siap disajikan.

Tips

Pilih Wajan Yang Tepat Untuk Menggoreng Fuyunghai

Jika suka, boleh mengganti telur ayam dengan telur bebek untuk mendapatkan hasil masakan yang lebih gurih. Atau bisa juga mengkombinasikan dengan menggunakan telur ayam dan telur bebek masing-masing 1 butir.

Saat menggoreng adonan fuyunghai, sebaiknya menggunakan wajan anti lengket atau teflon untuk memudahkan.

Pilihan Bahan Yang Tepat

Minyak yang banyak
Goreng adonan dengan minyak yang banyak agar memperoleh fuyunghai yang mengembang dan bagian luarnya renyah.

Gunakan Tepung
Campurkan tepung sagu atau tepung terigu untuk membuat fuyunghai berukuran tebal mengembang dengan tekstur krispi dan agak kering.

Selamat mencoba!

Baca berita pilihan Resepbyta.com lainnya di: "Google News"
Alena Bianca
Alena Bianca
Senang kuliner, traveling dan memasak, saya ingin berbagi pengalaman melalui tulisan di blog resepbyta.com
RELATED ARTICLES

Popular